Rabu, 18 Maret 2015

Terungkap Bagaimana Membuat Password Paling Aman

Sumber: http://tehnografi.blogspot.com/2014/10/terungkap-bagaimana-membuat-password.html

Password atau kata kunci merupakan bagian penting dari sebuah akun di dunia internet, baik itu untuk akun media sosial, email, hingga membuka aplikasi, kita selalu diwajibkan untuk mengisi password.

Akan tetapi banyak dari kita kurang memperhatikan password, dan biasanya dibuat agar kita tidak lupa dengan membuat kata atau kombinasi yang sederhana, seperti tanggal lahir, nomor plat kendaraan, atau tanggal bersejarah dalam hidup kita.

Akan tetapi kata-kata yang sederhana dan mudah diingat tersebut, memudahkan hacker atau orang yang tidak bertanggung jawab, membobol akun kita di internet. Tentunya itu sangat disayangkan, terlebih jika kita menyimpan data-data pribadi atau sangat penting.

Peneliti dari Universitas Carniage Mellon, telah meneliti secara acak tentang password yang sering digunakan oleh netizen. Dan hasilnya password mereka mudah ditebak.

Namun ada password yang sukar untuk ditebak dan mudah untuk digunakan, yaitu dengan membuat sebuah kalimat. Dan password ini sangat mudah diingat namun sulit untuk dibajak. Misalnya "Saya mengikat tali sepatu" atau "Saya tinggal di Jakarta."

Password seperti kalimat tersebut sangat sulit untuk ditebak oleh pembajak, dibandingkan dengan satu kata yang diselingi dengan karakter angka. Dan ini bisa Anda terapkan di akun sosial yang dimiliki.